Sabtu, 01 Mei 2010

renungan sehabis hujan tengah hari

menatap langit sehabis hujan tengah hari

sejukkan mata,lupakan masalah yang ada


saksikan burung kecil berdansa riang , nikmati sejuknya hari

satu suguhan alam yang bisa ku lihat dari satu keterbatasan


ini lah duniaku..negriku

masih indah ,meski kadang penuh harapan semu


ku lihat di seberang sana

masih ada tangis, banyak air mata

ku lihat di sudut sana

masih ada harapan kosong yang di pertahankan tanpa ada rasa lelah


dan aku masih di sini

hanya bisa amati apa yang terjadi


nuraniku berontak dan bertanya

apa yang tlah ku lakukan untuk negriku?


dan tak ada jawaban

yang ada hanya ruang kosong tanpa kepastian


aku malu

aku malu sadari ketidakpedulianku


hujan telah cukup lama berlalu

langit pun tak lagi kelabu


tapi ibu pertiwi masih bersedih

terlalu cepat ku nikmati keindahan ini


saudaraku masih bersedih

ratapi harapan yang tak pernah pasti


2 komentar:

  1. Benar juga ya gea,kalo kita melihat ke seberang lain mungkin banyak sekali orang yang sangat membutuhkan,nice puisi gea,keep posting..

    BalasHapus
  2. mantabz.inspiratif sista..lanjut

    BalasHapus